Berkontribusi Besar, Kadis Kominfo Ucapkan Terima Kasih Kepada Awak Media

Kontribusi dari Ari Purna Prahara, 16 Mei 2019 23:11, Dibaca 1,441 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (Diskominfo Kalteng) Ir. Herson B. Aden., M.Si mengucapkan terima kasih kepada seluruh awak media atas dukungannya hingga terlaksananya Pemilu yang berjalan dengan baik.

"Wartawan dalam hal ini memiliki kontribusi yang besar di dalam pemberitaan-pemberitaan yang mendinginkan kondisi Pemilu, baik Pemilihan Presiden maupun Legislatif di wilayah Kalteng," tuturnya, Kamis (16/5/2019).    

(Baca Juga : Wagub Edy Pratowo : Uji Publik Sebagai Tolok Ukur Memperbaiki Keterbukaan Informasi untuk Masyarakat)

Kadis Kominfo memaparkan bahwa kasus hoax di masyarakat memang terjadi sebelum pemilu, "tetapi kita masih bersyukur di Kalteng tidak separah di daerah lain, seperti di Jawa," lanjut Herson usai acara buka puasa bersama Diskominfo Kalteng bersama dengan awak media.     

"Ya selama pemilu itu ada, dan dengan pihak POLDA kita lakukan edukasi, dan kita ingatkan kepada mereka untuk tidak lagi melakukan pemberitaan-pemberitaan yang sifatnya bisa menyesatkan masyarakat, karena berita hoax kan nanti menyesatkan", ucapnya, di Cafe Jago Terapung, Dermaga Flamboyan Bawah.   

Herson menjelaskan bahwa selama proses pasca pemilu aktifitas media sosial tidak se ramai sebelum pemilu, "sebetulnya kan kasus-kasus ini lebih banyak postingan di media sosial, karena emosional dan sebagainya itu susah dibendung, dan media sosial kan pribadi yang melakukan, dan alhamdulillah, postingan-postingan itu lebih banyak yang baiknya dibanding yang jeleknya, sehinggal yang jelek-jelek ini pelan-pelan terkubur", jelasnya. (ARP/Foto:ASEP)          

Ari Purna Prahara

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook