Ini Perangkat daerah yang realisasi keuangannya mencapai 20 persen

Kontribusi dari DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS, 02 April 2019 15:41, Dibaca 67 kali.


MMCKalteng - Gunung Mas – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (gumas) kembali menyelenggarakan rapat TEPRA menindaklanjuti peraturan Gubernur Kalimantan Tengah Nomor 41 tahun 2017 tentang pedoman percepatan dan raelisasi anggaran pemerintah Provinsi Kalimatan Tengah (Kalteng), bertempat di ruang rapat lantai I kantor Bupati Gunung Mas (02/04/2019) pagi.

Kegiatan Rapat TEPRA di pimpin oleh Sekda Gunung Mas Drs. Yansiterson, M.Si dan di hadiri oleh seluruh SOPD serta Camat Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas.

(Baca Juga : Jalankan Program Kementerian Pertanian, Pemkab Gumas Bagikan 676 Kartu Tani )

Dalam pengarahan yang di sampaikan Sekda Drs. Yansiterson, M.Si menerangkan, bahwa TEPRA yang lalu per 28 Februari 2019 Gunung Mas ada di posisi 1 (pertama) di atas Kabupaten Kota lain di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), dengan realisasi fisik dan keuangan dengan, realisasi keuangan itu 7,84 persen dan realisasi fisik 4,18 persen. Artinya sedikit di atas Kabupaten Kapuas.

”Kalau kenaikan rata-rata ternyata dari februari sampai dengan akhir maret yang lalu kenaikannya rata-rata 3,99 persen saya pikir ini sangat mudah untuk diselip oleh Kabupaten kota yang lain karena kenaikan 3,99 persen itu sangat kecil kita tidak tau perkembangan di daerah lain,” ujarnya.

Yang terpenting dari realisasi fisik dan keuangan adalah pelaksanaan kegiatan itu sungu-sunguh berkualitas, tidak melanggar aturan dan tentu saja beriringan dengan pencapaiaan realisasi pendapatan  Ini yang lebih penting.

”Sebab mangkin cepat penyerapan anggaran tetapi tidak di imbangi dengan pendapatan juga akan berbahaya,”katanya.

Dari seluruh perangkat daerah yang realisasi pelaksanaan anggarannya tertinggi yang dicapai oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa dengan realisasi keuangan Rp. 1.827.997.030,- persentase 24.71, Sekretaris DPRD realisasi keungan Rp. 3.949.099.226,- persentase 24.71,- Badan pengelolaan Pajak dan retribusi Daerah realisasi keuangan Rp. 2.093.782.624,- persentase 22.98, Satuan Polisi Pamong Praja realisasi keungan Rp. 1.924.886.4030,- persentase 22.54.

Dinas Perpustakaan dan Arsisip Daerah realisasi keungan Rp. 1.012.963.032,- persentase 22.41, Badan pengelolaa Keuangan dan Aset Daerah realisasi keungan Rp. 4.848.835.808,- persentase 20.21, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik realisasi keuangan Rp. 980.409.981,- persentase 20.11.

“Saya memberikan apresiasi kepada kita semua, agar lebih proaktif untuk memacu penyerapan anggaran di setiap OPD mgasing – masing. Oleh karena itu, semuanya merupakan kerja sama, kerja keras kita semua,” tandasnya.

Tujuan diselenggarakan kegiatan rapat TEPRA adalah dalam rangka pengawasan terhadap ralisasi anggaran. Disamping itu, melalui kegiatan ini adalah untuk mengatahui tantangan dan solusi dalam mewujudkan pengelolaan data realisasi anggaran yang akurat dan terintegrasi rapat TEPRA di triwulan I per tanggal 31 maret 2019.

 

DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook