Peserta MTQH XXXII Tingkat Provinsi Kalteng Mulai Registrasi Ulang

Kontribusi dari Rikah Mustika, 07 Desember 2024 14:58, Dibaca 1,737 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Para peserta Musabaqah Tilawatil Qur`an dan Hadis (MTQH) XXXII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dari 14 kabupaten/kota se Kalteng melakukan proses pendaftaran ulang, Sabtu (7/12/2024) pagi. Kegiatan registrasi berlangsung di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, dimulai pukul 08.00 WIB hingga 16.30 WIB.

Sebanyak 14 kafilah dari seluruh kabupaten/kota di Kalteng secara bergiliran mengikuti proses pendaftaran ulang berdasarkan cabang lomba masing-masing. Sesuai jadwal panitia MTQH, kafilah yang dijadwalkan registrasi pada pukul 08.00-11.30 WIB adalah kafilah Kota Palangka Raya, Murung Raya, Seruyan, Lamandau, Kotawaringin Barat, Pulang Pisau dan Katingan. 

(Baca Juga : Dishub Prov. Kalteng Raih Juara III Stand Terbaik Kalteng Expo 2022)

Kemudian pada pukul 12.30 – 14.30 WIB adalah kafilah Barito Selatan, Barito Timur, Kapuas dan Gunung Mas. Kemudian pada pukul 15.00-16.30 WIB adalah kafilah Kabupaten Kotawaringin Timur, Barito Utara, dan Sukamara.


Ketua Umum Panitia Pelaksana MTQH XXXII KH Khairil Anwar menjelaskan seluruh kafilah telah tiba di Kota Palangka Raya dan berada di pemondokan masing-masing, baik di hotel maupun asrama haji. 

"Hari ini peserta mulai registrasi untuk memastikan kesesuaian data dengan persyaratan. Kami mengecek KTP dan sidik jari agar peserta yang mendaftar adalah orang yang sama dengan yang tampil," ujar Guru Besar IAIN Palangka Raya ini.

Ia menekankan bahwa peserta MTQH harus berasal dari Provinsi Kalteng. "Sejak tahun 2012, kita sepakat bahwa tidak ada lagi peserta dari provinsi lain seperti Kalsel atau Jawa. Kami ingin membina generasi Kalteng agar cinta Al-Qur`an dan hadis agar Kalteng makin BERKAH," tambahnya.


Hingga sore hari, registrasi berjalan lancar tanpa kendala. "Kafilah dari Palangka Raya, Murung Raya, Seruyan, dan lainnya telah selesai registrasi sesuai jadwal. Kami berharap semua peserta sehat walafiat karena ini adalah kegiatan besar dengan ribuan orang yang terlibat," ungkap Khairil.

Khairil juga menyampaikan harapannya agar pembinaan kafilah terus berlanjut secara berkesinambungan. "Kami berharap sekretariat LPTQ Kalteng dapat dimanfaatkan untuk membina calon kafilah serta mendukung kafilah yang saat ini berlomba. Jika kabupaten/kota ingin mengadakan kegiatan pembinaan, bisa memanfaatkan komplek Qur`anic Centre di LPTQ dengan mekanisme sharing anggaran," jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskan, pada MTQH tahun ini, tidak ada babak final, kecuali pada cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur`an (KTIQ) dan Fahmil Qur`an. Ke depan, Khairil berharap Kalteng semakin mempersiapkan diri menuju MTQH Nasional 2025 yang akan digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara. (Sumber: LPTQ Kalteng/Foto:Asep) 

Rikah Mustika

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook