Wabup Irup HAB Kemenag Ke 73

Kontribusi dari Gusti Mahfuz, 03 Januari 2019 14:50, Dibaca 5 kali.


MMCKalteng – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat diwakili Wakil Bupati Kapuas H M Nafiah Ibnor menjadi Inspektur Upacara pada Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke 73 tahun 2019 di Halaman MtsN Selat Kuala Kapuas, (3/1) pagi.

Dalam amanatnya Wakil Bupati Kapuas membacakan sambutan Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin. Ia menyampaikan bahwa seluruh bangsa Indonesia merupakan satu kesatuan dalam derita dan bahagia, dalam sukacita maupun dukalara, Tujuh puluh tiga tahun silam, pada 3 Januari 1946 Pemerintah membentuk Kementerian Agama sebagai bagian dari perangkat kehidupan bernegara dan berpemerintahan dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

(Baca Juga : Satu Hari Tiga Tempat Perayaan Natal Dihadiri Bupati)

“Pembentukan Kementerian Agama merupakan keputusan yang bersejarah dan memberi pengaruh besar sepanjang perjalanan bangsa dan negara Republik Indonesia hingga kini. Berdirinya Kementerian Agama adalah untuk menjaga dan memelihara, sekaligus mengembangkan kualitas pendidikan keagamaan masyarakat kian naik peringkat. Agar tetap dan terus terjaga kerukunan hidup antarumat beragama yang kian rekat,” ucapnya.

Lebih lanjut ia juga mengajak untuk bersama-sama menjaga kebersamaan, keutuhan sesama anak bangsa. Segala ujaran, perilaku, dan sikap yang bisa menimbulkan luka bagi sesama saudara, mari kita hindari dan mari jauhi saling menebar benci, saling melempar fitnah keji, saling menyuburkan penyakit hati, dan saling melukai hati antarsesama anak negeri. Diterangkannya pula agar seluruh ASN dan jajaran Kementerian Agama haruslah menjadi perangkai, penjalin, dan perajut tenun kebangsaan kita yang bhinneka. Setiap kita haruslah menjadi teladan dalam kesederhanaan, kejujuran, dan keikhlasan memberikan amal bakti bagi segenap warga negara tercinta.

Setelah selesai Upacara HAB Wakil Bupati Kapuas juga secara langsung memasangkan Satyalancana Karya Satya kepada 30 ASN. (hmskominfo)

Gusti Mahfuz

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook