Taman Budaya Kalteng Selenggarakan Gelar Seni Budaya Hari Kedua

Kontribusi dari Disbudpar Prov. Kalteng, 09 Maret 2022 23:24, Dibaca 569 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Taman Budaya Kalteng menyelenggarakan Gelar Seni Budaya hari kedua di Gedung Pertunjukan Terbuka Taman Budaya Kalimantan Tengah, Rabu (9/3/2022). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Kalteng Hj. Adiah Chandra Sari, para pejabat Eselon III dan IV, Sub Koordinator, dan ASN Lingkup Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov. Kalteng, beserta tamu undangan lainnya.

Mengawali kegiatan, Kepala Taman Budaya Kalteng Suraji dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan Gelar Seni Budaya bertujuan untuk menumbuhkan kesetiakawanan dan rasa gotong royong sesama pelaku seni budaya di Kalteng. Dengan begitu maka para pelaku seni budaya dapat membina persahabatan, serta memupuk rasa kebersamaan antara pelaku seni budaya dan bersinergi bersama demi memajukan seni budaya Kalteng.

(Baca Juga : Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Fungsional di Lingkungan Inspektorat Provinsi Kalimantan Tengah)

Gelar Seni Budaya hari kedua dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko mewakili Gubernur Kalteng. Dalam sambutannya, Yuas mengatakan bahwa Kalteng mempunyai beragam unsur seni dan budaya daerah yang sudah berkembang dan harus dilestarikan agar tetap eksis. Peserta Gelar Seni Budaya hari kedua ini menampilkan 5 pertunjukan yang dibawakan oleh Komunitas Gema Mihing Manasa, Sanggar Gandang Garantung, Komunitas Paduan Suara Sola Fide Youth, Partungkoan Toba, dan Paguyuban Kuda Lumping Margo Rukun.


Gelar Seni Budaya merupakan Program Pengembangan Kebudayaan oleh pemerintah guna mempertahankan eksistensi seni dan budaya di Kalteng. Diharapkan agar para pegiat seni budaya dapat semakin termotivasi untuk tampil dan mengembangkan karyanya serta proses perlindungan, pengelolaan, pembinaan, dan pengembangan kearifan lokal dapat terus terlaksana.

Masa pandemi mendorong kita agar dapat beradaptasi dengan perkembangan zaman, namun tetap patuh protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan menjauhi kerumunan. Masyarakat dapat menikmati seni secara virtual. Melalui kegiatan virtual, kegiatan seni dan budaya dapat diakses dan dinikmati oleh masyarakat di seluruh Nusantara bahkan mancanegara.


Kegiatan Gelar Seni Budaya di Taman Budaya Kalteng dapat ditonton secara live streaming melalui Channel Youtube Taman Budaya Kalimantan Tengah. Layanan tersebut disediakan oleh pihak Taman Budaya Kalteng untuk mendukung kelancaran kegiatan dan sebagai pelayanan publik bagi masyarakat luas yang ingin ikut menyaksikan acara. (AA/Dok. Taman Budaya Kalteng/edt:rkh)

Disbudpar Prov. Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook