Mensos Tinjau Pengungsian dan Serahkan Bansos

Kontribusi dari Widia Natalia, 24 November 2021 21:24, Dibaca 1,148 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya – Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo mendampingi Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI) Tri Rismaharini meninjau lokasi pengungsian banjir di GOR Koni Palangka Raya, Rabu (24/11/2021). Untuk membantu warga terdampak banjir, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran mengintruksikan instansi terkait untuk membantu penanganan banjir di berbagai wilayah, khususnya Kota Palangka Raya, salah satunya, menyiapkan GOR KONI Futsal, komplek Senaman Mantikai Palangka Raya untuk dijadikan tempat penampungan warga sementara yang terdampak banjir di wilayah Kelurahan Pahandut dan Langkai.


Berdasarkan hasil peninjauan dilapangan, terdapat sekitar 250 Jiwa yang masih mengungsi di GOR Koni. Masyarakat yang mengungsi sudah berkurang dikarenakan sebagian besar sudah kembali ke rumah masing-masing.

(Baca Juga : Ivo Sugianto Sabran Tekankan Jaga dan Pelihara Keragaman Budaya Untuk Memperkokoh Kedaulatan dan Keutuhan NKRI)

Usai melakukan peninjauan, Mensos melakukan penyerahan sejumlah bantuan di Stadion Sanaman Mantikei kepada masyarakat Kalteng berupa bantuan santunan ahli waris, layanan dukungan psikososial dan bantuan logistik. Pada waktu bersamaan, Mensos juga menyerahkan bantuan Atensi. Bantuan Atensi ini merupakan bantuan dari Kementerian Sosial RI Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Mental “Budi Luhur” Banjarbaru yang diberikan kepada penyandang disabilitas, anak yatim, piatu dan yatim piatu di Kota Palangka Raya. Bantuan yang diberikan bantuan Laptop, kebutuhan peningkatan nutrisi, kursi roda dan HP. Bantuan diserahkan langsung oleh Mensos dan diterima secara langsung oleh Pengampu/Wali PPKS dalam layanan Sosial Atensi Penyandang disabilitas dan Peningkatan nutrisi bagi anak Yatim, Piatu dan yatim Piatu di Kota Palangka Raya.

Pada kesempatan tersebut, Mensos Risma memberikan semangat kepada anak-anak Yatim, Piatu dan yatim Piatu.

“Kalau mau sukses harus jadi tangguh, kalau mau suskses tidak boleh minder”, tutur Risma.


Mensos juga mengajak penyandang disabilitas, anak-anak Yatim, Piatu dan yatim Piatu bermain untuk penanganan psikososial bagi anak-anak. Pada waktu bersamaan, Wagub H. Edy Pratowo yang turut mendampingi kunjungan Mensos, mencoba berinteraksi dengan anak-anak sambil bermain kuis, yang bisa menjawab diberikan hadiah. Usai menghibur dan memberikan hadiah pada anak-anak yang terdampak banjir, H. Edy Pratowo langsung menyapa korban yang lain.

Turut hadir menyaksikan penyerahan diantaranya Anggota Komisi VIII DPR RI H. Iwan Kurniawan, Wakil Ketua Komite III DPD RI H. Muhammad Rakhman, Anggota DPRD Prov. Kalteng Jainudin Karim, Wakapolda Kalteng Brigjen Pol. Ida Oetari Poernamasasi dan Plt Kepala Dinas Sosial Prov. Kalteng Farid Wajdi. Dari Pemerintah Kota dihadiri oleh Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin dan Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu.(wdy/foto:asef)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook