Antusiasme Warga Kota Palangka Raya Ikuti Vaksin Massal Sangat Tinggi

Kontribusi dari Widia Natalia, 26 Juni 2021 12:24, Dibaca 10 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya bekerjasama dengan Forkopimda Kota Palangka Raya menggelar pelaksanaan Vaksinasi Massal, bertempat di Lapangan Sanaman Mantikei, Sabtu (26/6/2021). Pelaksanaan Vaksinasi Massal ini digelar dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran Gubernur Kalteng Nomor : 188.54/71/2021 tanggal 3 Juni 2021 tentang Percepatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng).


Sebagaimana diketahui, bahwa Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran pada setiap pertemuan terus mendorong upaya percepatan vaksinasi di Prov. Kalteng. Percepatan vaksin Kota Palangka Raya diharapkan jadi role model pelaksanaan vaksin bagi Kabupaten-Kabupaten di Kalteng.

(Baca Juga : Gubernur Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-57 )


Sesuai arahan Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran seluruh stakeholder harus konsisten terhadap target harian dan mingguan sehingga bulan Juli atau paling lambat minggu kedua bulan Agustus 2021 mendatang target vaksin di Palangkaraya 70 % bisa tercapai.

Pantauan MMC di Lapangan Sanaman Mantilei, terlihat antusiasme warga yang ingin divaksin cukup tinggi, sampai antrean mengular untuk menunggu giliran disuntik. Vaksinasi ini menyasar 1.250 orang, ditujukan bagi masyarakat umum termasuk pelayan publik, kelompok lanjut usia, kelompok rentan lainnya serta 18+.

“Kita laksanakan vaksinasi massal di Palangka Raya di Lapangan Sanaman Mantikei dengan sasaran target 1.250 orang” tutur Kapolres Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri saat meninjau Pelaksanaan vaksinasi massal di Lapangan Sanaman Mantikei.

Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri mengatakan vaksinasi massal ini diberikan untuk masyarakat umum se-Kota Palangka Raya. Dwi Tunggal Jaladri berharap target vaksin bagi 199.000 masyarakat seluruh Kota Palangka Raya pada akhir Bulan Agustus 2021 dapat terpenuhi.

“Target kita diakhir bulan Agustus seluruh warga Kota Palangka Raya sudah divaksin”, pungkas Dwi Tunggal Jaladri.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya Andjar Hari Purnomo bahwa berdasarkan data terbaru, masyarakat Kota Palangka Raya yang sudah di vaksin sekitar 27 persen untuk dosis pertama.

“Vaksin diberikan untuk masyarakat umum masyarakat Kota Palangka Raya, sehingga seluruh sasaran target yang direncanakan sebanyak 199.000 masyarakat se-Kota Palangka Raya yang divaksin dapat tercapai. Hal ini diharapkan bisa segera terbentuk Herd Imunity”, pungkas Andjar Hari Purnomo.

Andjar Hari Purnomo mengatakan kegiatan vaksinasi massal bertujuan agar masyarakat mendapat akses vaksin lebih mudah dan cepat.

Sementara itu, Andi Lianto seorang Mahasiswa usai melakukan suntik vaksin mengatakan tidak mengalami gejala apapun setelah divaksin.

“Setelah disuntik vaksin, tidak ada gejala apa-apa. Saya datang bersama teman-teman untuk melakukan vaksinasi untuk melindungi diri kita dari serangan Covid-19”, ungkap Andi Lianto.

Pelaksanaan vaksinasi massal dihadiri Komandan Kodim 1016 Palangka Raya Kolonel Inf Rofiq Yusuf dan Kepala Dinas Kota Palangka Raya Alman Pakpahan.(wdy/foto:arya)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook