Sebanyak 3.962 KK Yang Terdampak Covid-19 Di Kab. Seruyan Menerima BLT Dari APBD Prov. Kalteng

Kontribusi dari Widia Natalia, 28 Mei 2020 14:34, Dibaca 213 kali.


MMCKalteng - Seruyan - Asisten Setda Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) Bidang Perekonomian dan Pembangunan H. Nurul Edy mewakili Gubernur Kalteng menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari APBD Prov. Kalteng kepada 3.962 KK yang terdampak Covid-19 di Kabupaten Seruyan, Kamis (28/05/2020).

Total bantuan yang diserahkan oleh Asisten Setda Prov. Kalteng Bidang Perekonomian dan Pembangunan H. Nurul Edy sebesar Rp. 1.981.000.000,-. Masing-masing per KK mendapatkan bantuan sebesar Rp. 500.000,- .

(Baca Juga : Pengunjung Kalteng Quality Expo Ramai Sumbangkan Tulisan di \"Pohon Inspirasi\")

Bantuan tersebut diterima secara simbolis oleh Bupati Seruyan Yulhaidiri di Pandopo Rumah Jabatan Bupati Seruyan yang selanjutnya didistribusikan kepada masyarakat yang telah memenuhi persyaratan sebagai penerima BLT.

BLT yang diserahkan Asisten II Sekda Prov. Kalteng di Kabupaten Seruyan tersebar ke 9 Kecamatan dan 93 Desa.

Sebanyak 9 Kecamatan yang menerima BLT dari Pemprov. Kalteng diantaranya Kecamatan Seruyan Hilir, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kecamatan Seruyan Raya, Kecamatan Danau Seluluk, Kecamatan Danau Sembuluh, Kecamatan Hanau, Kecamatan Batu Ampar, Kecamatan Seruyan Tengah dan Kecamatan Seruyan Hulu.


Pada kesempatan tersebut, H. Nurul Edy saat membacakan sambutan Gubernur Kalteng mengatakan bahwa pemberian BLT ini dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan dengan dukungan pendampingan dari Aparat Penegak Hukum dan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP).

H. Nurul Edy juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kalteng untuk selalu patuh dan penuh kesadaran menjalankan semua protokol kesehatan yang telah di sosialisasi dan edukasikan.

"Jangan pernah bosan untuk rajin mencuci tangan, ingatlah untuk selalu memakai masker, jaga jarak, jangan bersalaman, makan makanan bergizi dan konsisten melakukan social dan physical distancing", tutur H. Nurul Edy.(Foto:Ist)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook