Musorprovlub Bahas Masa Depan Olahraga di Kalteng

Kontribusi dari Widia Natalia, 22 Februari 2020 13:29, Dibaca 3 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Tengah menggelar Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (MUSORPROVLUB) KONI Kalimantan Tengah Tahun 2020 dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga serta membahas tentang masa depan olahraga di Kalimantan Tengah, bertempat di Hotel Bahalap Palangka Raya, Sabtu (22/02/2020).

Musorprovlub dibuka langsung oleh Asisten Sekda Provinsi Kalimantan Tengah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hamka, atas nama Gubernur Kalimantan Tengah.

(Baca Juga : 318 Atlet Kontingen Pra PON Kalteng Akan Mengikuti 36 Cabang Olahraga)

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kalteng dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Assiten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hamka menyampaikan, bahwa momentum MUSORPROV KONI Kalimantan Tengah Tahun 2020 dapat dijadikan sebagai penyiapan strategi dan program pencapaian prestasi olahraga pada PON ke-20 Tahun 2020 di Papua.

Hamka berharap, saatnya Kalimantan Tengah lebih baik lagi dengan program-program inovasi yang kreatif menuju Kalteng Berkah sesuai harapan kita pada PON ke-20 nantinya dengan prestasi Isen Mulang Emas.


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh KONI Pusat diwakili oleh Ketua Bidang Organisasi, Mayjen TNI (Purn) Andrie T. U Soetarno, Ketua KONI Provinsi Kalimantan Tengah Periode 2016-2020 Aries M. Narang, Caretaker KONI Provinsi Kalimantan Tengah Mayjen TNI (Purn) Heru Suryono beserta Ketua KONI/ anggota/ pengurus KONI Provinsi Kalimantan Tengah dan Kabupaten/ Kota Se-Kalteng.(WN/Foto:Asep)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook