Gubernur : Upayakan Terciptanya Kesejahteraan dan Kemakmuran Masyarakat di Kabupaten Gunung Mas

Kontribusi dari Ari Purna Prahara, 28 Mei 2019 11:35, Dibaca 1,229 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) H. Sugianto Sabran berpesan kepada Bupati dan Wakil Bupati Gunung mas terpilih untuk berkerja sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggungjawab, dan senantiasa menjaga amanah yang telah diberikan masyarakat.

"Bekerjalah bersama sama dengan aparat birokrasi secara profesional, penuh integritas. Kebijakan yang diambil agar senantiasa bersinergi dengan Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat", ucap Gubernur Kalteng saat membacakan sambutannya.

(Baca Juga : Wagub Edy Pratowo : Dalam Waktu Dekat Kalteng Akan Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla)


Orang nomer satu di Bumi Tambun Bungai ini menyampaikan kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih agar terus mengupayakan terciptanya kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat di Kabupaten Gunung Mas serta menjadikan momentum pelantikan ini untuk membangun semangat baru, Selasa (28/5).

"Selalu mengedepankan kebersamaan dalam mewujudkan pembangunan di Kabupaten Gunung Mas", lanjut H. Sugianto Sabran di Istana Isen Mulang.


Lebih lanjut Gubernur menyampaikan bahwa sesuai arahan Presiden beberapa waktu yang lalu, bahwa dalam melaksanakan pembangunan daerah, Gubernur hendaknya berpedoman dan mengacu kepada visi dan misi Presiden.

"Tentu demikian pula Bupati dan Walikota harus berpedoman dan mengacu kepada visi dan misi Gubernur agar terjadi sinkronosasi dan harmonisasi dari daerah sampai ke pusat. (ARP/Foto:ASEP)

Ari Purna Prahara

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook