Pelanggan di Pahandut dan Menteng Paling Banyak Menunggak Tagihan PDAM

Kontribusi dari Iin Carolina, 07 April 2019 05:14, Dibaca 14 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Sampai saat ini jumlah tunggakan pelanggan PDAM Kota Palangka Raya masih cukup besar yakni lebih dari Rp13 miliar.

Direktur PDAM Kota Palangka Raya, Budi Hardjono menyebut daerah paling banyak pelanggannya menunggak membayar penggunaan air bersih berada di wilayah Kelurahan Pahandut dan Kelurahan Menteng.

(Baca Juga : Bupati Kobar Lantik 18 Kepala Puskesmas dan 5 Pejabat Fungsional)

Wilayah Pahandut merupakan masuk zona 2 layanan PDAM, sedangkan wilayah Menteng masuk zona 3.PDAM berharap jumlah tunggakan bisa dikurangi secara bertahap.

Cara yang dilakukan PDAM adalah dengan melakukan sosialisasi sekaligus penertiban yang akan dimulai pada Senin 8 April 2018 dengan melibatkan tim penagih dan eksekutor.

Budi mengharapkan dengan digencarkannya aksi penagihan nanti bisa meningkatkan efisiensi keuangan PDAM dari 74 persen pada 2018 menjadi 88 persen di 2019.

“Cara lainnya dengan memperbanyak gerai pembayaran. Saat ini pembayaran PDAM bisa melalui gerai Alfamart, Indomaret, bank pemerintah, dan bank swasta,” tegasnya. (MC. Isen Mulang)

Iin Carolina

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook