Sekilas Info
Kontribusi dari Rikah Mustika, 21 November 2018 11:56, Dibaca 395 kali.
MMCKalteng-Yayasan Duta Wisata Indonesia bekerja sama dengan Pesona Indonesia menggelar acara Pemilihan Duta Wisata Indonesia 2018 tingkat nasional yang ke-13 di Swiss-belhotel Danum Palangka Raya, Rabu (21/11). Nampak hadir Ketua TP PKK Yulistra Ivo Azhari Sugianto Sabran dan Wakil Ketua TP PKK Agustiah Ningsih.
Ketua Umum Aswindo, Awalsyah Damara Fajar mengatakan bahwa wisata Indonesia menjadi pilar pokok dalam perekonomian Indonesia.
(Baca Juga : Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kalteng Pimpin Rapat TKPRD)
"Diharapkan acara ini tidak hanya sebagai kontes semata tetapi juga dapat menghasilkan sebuah karya yang dapat dirasakan oleh masyarakat. Selain itu juga diharapkan dapat menarik wisatawan-wisatawan agar bisa datang ke Kalimantan Tengah" ucapnya.
Pada kesempatan yang sama, senator DPD RI, DR. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna selaku Pembina Yayasan Duta Wisata Indonesia menyampaikan bahwa tanpa kebudayaan, Indonesia tidak bermakna. Beliau berharap salah satu wisata di Kalimantan Tengah harus bisa menjadi atraksi wisata kedepannya.
"Diharapkan Kalimantan Tengah bisa dipertimbangkan untuk mengambil serapan dari 10 Bali baru nanti" ucapnya. (Rikah / Foto: Asep)