Kegiatan Rapat Koordinasi Forum Data Tingkat Kabupaten/Kota Tahun 2018

Kontribusi dari DP3A-PPKB PROVINSI KALIMANTAN TENGAH, 15 November 2018 14:00, Dibaca 28 kali.


MMCKalteng - DP3APPKB Prov.Kalteng menyelenggarakan Rapat Koordinasi Forum Data Tingkat Kabupaten/Kota bertempat di Aquarius Boutique Hotel pada tanggal 15 - 16 November 2018 berlangsung lancar. Narasumber berasal dari Kementerian PP dan PA RI INDRA GUNAWAN, SKM., MA (Kepala Biro Perancanaan dan Data) dan Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan MOKHAMAD HARIS, S.Si., M.AP ( Kepala Seksi Statistik Kesejahteraan Rakyat).

Dalam sambutannya Kepala Dinas P3APPKB Prov.Kalteng dr.ADM. TANGKUDUNG, M.Kes berharap, “Seluruh OPD Dinas P3APPKB Kabupaten/Kota berperan aktif dalam pengumpulan, pengolahan dan analisis data terpilah secara terpadu sebagai bahan informasi dan pengambilan keputusan untuk pelaksanaan pembangunan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak di daerah”, pungkasnya.

(Baca Juga : Disdagperin Kalteng Gelar Rakor Sistem Informasi Perdagangan Antar Pulau )

Peserta dibekali tentang Teknik Penyusunan Data Terpilah Gender dan Anak,sehingga terkumpulnya data terpilah menurut jenis kelamin, status, kondisi perempuan dan laki-laki di seluruh bidang pembangunan yang meliputi kesehatan, pendidikan, ekonomi dan ketenagakerjaan, bidang politik dan pengambilan keputusan, bidang hukum, sosial budaya & kekerasan.”

Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh pimpinan di instansi Pemerintah Pusat, Propinsi dan Kabupaten/Kota untuk mengarusutamakan perspektif gender ke dalam setiap tahapan pembangunan, baik dalam perencanaan, pengganggaran, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi.

 

DP3A-PPKB PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook