Aktif Bekerja, ASN BPBPK Prov Kalteng Disiplin Prokes Covid-19

Kontribusi dari BPBPK PROV KALTENG, 07 Juni 2021 10:50, Dibaca 1,136 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya – Sebagai tindak lanjut dari Instruksi Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBPK) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) dalam rangka meningkatkan disiplin kerja Karyawan dan Karyawati Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Kotrak (Pegkon) di lingkup BPBPK dalam menjalankan tugas kedinasan untuk aktif bekerja di kantor dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Pelaksanaan apel pagi yang dilaksanakan hari ini Senin (7/6/2021), diikuti seluruh pejabat Administrator, Pengawas, ASN dan Pegkon di lingkup BPBPK yang dilaksanakan di halaman kantor setempat. Bertindak sebagai pembina apel pagi yang dipandu oleh Sekretaris BPBPK Prov. Kalteng Maria Cahaya menyampaikan agar setiap ASN dan Pegkon di lingkup kantor BPBPK dapat aktif melaksanakan pekerjaannya dengan menerapkan dan mematuhi protokol kesehatan sehingga tidak terjadi lonjakan pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

(Baca Juga : Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) Tidak Wajib Antigen atau PCR)

“Pada saat pandemi Covid-19 ini, setiap  ASN dan Pegkon wajib 4M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, karena disiplin ini sudah melekat pada BPBPK dengan motto Tanggap, Tangkas dan Tangguh. Selain itu, ASN dan Pegkon wajib mengisi absensi atau kehadirannya baik secara elektronik atau absen sidik jari dan juga secara manual. Dari absen kehadiran tersebut berkaitan dengan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) yang diterima, jika tidak hadir atau tanpa keterangan maka akan adanya pemotongan dari TPP tersebut, dan bagi ASN dan Pegkon yang sakit dapat menginformasikan ke atasan langsungnya dengan melampirkan surat keterangan sakit,“ ucapnya.

"Saya yakin, ASN dan Pegkon di lingkup BPBPK ini dapat menjadi teladan bagi keluarga dan bagi lingkungannya,“ tutupnya. (Hlm.7/6/2021/DewiS/foto / Data: PusdalopsPBKalteng)

BPBPK PROV KALTENG

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook