Masa Tunggu Haji Kalimantan Tengah Capai 23 Tahun

Kontribusi dari Kemenag Kalteng, 03 Februari 2021 15:07, Dibaca 8 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya – Jumlah pendaftar haji di Kalimantan Tengah semakin banyak. Akibatnya, daftar tunggu jemaah haji di Bumi Tambun Bungai ini mencapai 23 tahun.

Artinya, jika seseorang mendaftar haji tahun 2021, maka kemungkinan bertolak ke Arab Saudi pada tahun 2044. Hitungan tersebut berdasarkan perkiraan pada Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama.

(Baca Juga : Kakanwil Dukung Pengembangan Potensi Pondok Pesantren)

Data yang diterima dari Siskohat Kanwil Kemenag Kalimantan Tengah menunjukkan, waktu atau masa tunggu jemaah haji Kalimantan Tengah jika dihitung berdasarkan jumlah kuota provinsi yang berlaku setiap tahun maka mencapai 23 tahun. Sumber yang sama menunjukkan bahwa sampai 31 Januari 2021 kemarin, pendaftar haji telah mencapai 38.984 orang.

Kepala Kanwil Kemenag Kalimantan Tengah H. Abd. Rasyid tidak menampik panjangnya daftar tunggu itu. Oleh karenanya, dia menyarankan siapapun yang telah memiliki dana yang cukup untuk setoran awal biaya haji agar segera mendaftar.

“Memang secara matematis daftar tunggunya sedemikian lama. Makanya saya berkali-kali menyampaikan bahwa jika sudah ada dana, segera daftar meski umurnya misal masih muda. Itu agar ketika berangkat umurnya masih sehat dan kuat,” ujar H. Abd. Rasyid, Rabu (3/2/2021).

Menurut H. Abd. Rasyid, masa tunggu bisa saja lebih cepat dari perkiraan data Siskohat sepanjang kuota provinsi dari Kementerian Agama pusat atau kuota nasional dari pemerintah Arab Saudi bertambah. Atau terdapat hal-hal teknis dan non teknis yang membuat pendaftar haji mengundurkan diri atau sebab lainnya sehingga jemaah dengan nomor porsi di bawahnya menjadi naik urutannya.

“Cuma sekali lagi secara matematis dengan kondisi normal maka rata-rata masa tunggu jemaah haji Kalimantan Tengah mencapai 23 tahun,” paparnya.

Daftar tunggu terbanyak tercatat adalah warga Kota Palangka Raya yang mencapai 6.828 jemaah. Sedangkan daftar tunggu paling sedikit adalah jemaah pada Kabupaten Gunung Mas yang mencapai 233 orang. (Gondo Utomo)

Kemenag Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook