Sekda Kalteng Hadiri Rakor Kesiapan Tahapan Pemungutan Suara Pilkada Serentak Tanggal 9 Desember

Kontribusi dari Widia Natalia, 08 Desember 2020 11:31, Dibaca 881 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya - Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) Fahrizal Fitri mewakili Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Kesiapan Tahapan Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tanggal 9 Desember secara virtual melalui video conference dari Aula Jayang Tingang Lt. II Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (08/12/2020). Prov. Kalteng termasuk dari salah satu Daerah yang ikut dalam Pilkada serentak di tanggal 9 Desember 2020 yakni Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng serta Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur.


Rapat dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Dalam arahannya, Mendagri Tito Karnavian menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang telah bekerjasama mensukseskan Pilkada.

(Baca Juga : Asisten Ekbang Leonard S. Ampung Tutup Secara Resmi POPPROV Kalteng Tahun 2022)

“Saya atas nama Pemerintah mengucapkan terimakasih kepada semua stakeholder yang telah bekerja keras hingga saat ini untuk mensukseskan Pilkada. Polri, TNI, Satpol PP saya ucapkan terimakasih karena sudah membantu mengamankan proses jalan nya pilkada kali ini ”, ucap Mendagri Tito Karnavian.

Tito Karnavian mengutarakan bahwa banyak pelanggaran yang mungkin telah dibuat oleh beberapa Pasangan Calon (Paslon).

“Saya kira kegiatan tatap muka, dialog yang ada sekitar 2,2 % ada pelanggaran hingga masalah protokol kesehatan tentang Covid-19. Ini saya kira angka yang kecil, namun ini tetaplah harus kita perhatikan”,ungkap Tito Karnavian.

Lebih lanjut Tito Karnavian menyampaikan, monitoring harian juga tentu telah dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Pihaknya bersikap tegas terhadap Kepala Daerah yang terbukti melanggar protokol kesehatan.

“Kita bersama-sama saling bantu untuk mensukseskan Pilkada 9 Desember”, imbuhnya.

Menurut Tito Karnavian, sampai sejauh ini pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, baik dari sisi data pemilih, maupun tahapan lainnya. Kemendagri menargetkan partisipasi Pilkada 2020 pada 9 Desember mendatang yakni sebesar 77,5%.

Turut hadir mengikuti Video Conference di Aula Jayang Tingang diantaranya Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Prov. Kalteng Harmain Ibrohim dan Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Kalteng Akhmad Husain. Sementara itu hadir secara virtual yakni Ketua KPU RI Arief Budiman dan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Abhan.(YDS/Foto:Arif)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook