Anggota Dewan Berharap Dinas Terkait Tinjau Harga Pasar Di Kabupaten Pulang Pisau

Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 14 Agustus 2018 16:40, Dibaca 11 kali.


MMCKalteng - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pulang Pisau Fadli Rahman belum lama ini sempat menyoroti kenaikan harga bahan pokok yang cenderung fluktuatif di pasaran terutama untuk harga daging ayam dan bawang-bawangan yang harganya bisa naik dan turun begitu cepat.

Fadli Rahman mengharapkan Dinas terkait Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Pulang Pisau bisa turun kelapangan untuk meninjau keadaan pasar terlebih terkait kenaikan harga dipasaran, kenapa harga bahan pokok bisa naik turun begitu cepat terutama untuk harga daging ayam.

(Baca Juga : Diskominfo Jalin Koordinasi dan Kerjasama Kepada Pihak BPS Pulang Pisau)

Dengan adanya kenaikan harga daging ayam dan bahan-bahan yang lain pasti membuat masyarakat resah, apalagi sebentar lagi mendekati hari raya Idul Adha, dimana masyarakat pasti banyak yang berbelanja dengan skala cukup besar, khususnya umat muslim, kata Fadhli Sapaan Akrabnya saat ditemui di ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pulang Pisau, Selasa (14/8).

Fadli menambahkan mengenai kontrol harga Disperindakop UKM setempat pasti lebih menguasai dan lebih paham bagaimana mencari solusinya dan masyarakat diharapkan bisa bersabar dengan harga-harga yang terkadang tidak sesuai harapan, mungkin pasokan sedikit atau seperti apa Disperindakop UKM yang lebih tahu.

“Pihaknya berharap kondisi harga bahan pokok bisa stabil agar masyarakat tenang dan tidak ada yang mengeluhkan tentang kenaikan harga,” ucapnya.

Kemudian pihaknya juga berharap kepada Disperindakop UKM bisa lebih aktif dalam mensiasati dan melihat kondisi pasar apabila ada kenaikan harga, khususnya untuk pasar yang ada di Kabupaten Pulang Pisau, ungkapnya. (MC. Pulang Pisau/Ayu/Rj)

Kominfo Pulang Pisau

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook