Hari Kejaksaan Nasional Ke-58

Kontribusi dari Widianatalia, 23 Juli 2018 12:05, Dibaca 5 kali.


MMCKalteng - Peringatan Hari Kejaksaan Nasional jatuh pada tanggal 22 Juli 1960. Sejarah Hari Kejaksaan Nasional atau yang dikenal dengan Hari Bhakti Adhyaksa merupakan tonggak sejarah yang mempunyai nilai penting bagi Kejaksaan seperti yang tertuang dalam Undang-Undang No.16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan RI, Pasal 2 ayat (1) ditegaskan bahwa “Kejaksaan R.I. adalah lembaga pemerintah yang melaksanakan kekuasaan negara dalam bidang penuntutan serta kewenangan lain berdasarkan undang-undang”.

Sejarah Hari lahirnya Kejaksaan Nasional yaitu dimulai ketika Kabinet Kerja I memutuskan untuk mengubah status Kejaksaan, dari lembaga non Departemen yang berada di bawah Departemen Kehakiman menjadi lembaga yang berdiri sendiri. Keputusan Kabinet Kerja I pada tanggal 22 Juli 1960 diperkuat dengan Keputusan Presiden No. 204 Tahun 1960 Tanggal 15 Agustus 1960 yang berlaku surut mulai 22 Juli 1960.
 
Kejaksaan RI terus mengalami berbagai perkembangan dan dinamika secara terus menerus sesuai dengan kurun waktu dan perubahan sistem pemerintahan. Sejak awal eksistensinya, hingga kini Kejaksaan Republik Indonesia telah mengalami 22 periode kepemimpinan Jaksa Agung. Seiring dengan perjalanan sejarah ketatanegaraan Indonesia, kedudukan pimpinan, organisasi, serta tata cara kerja Kejaksaan RI,  juga mengalami berbagai perubahan yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi masyarakat, serta bentuk negara dan sistem pemerintahan.
Pada tanggal 22 Juli 2018 Kejaksaan RI genap berusia 58 Tahun. Harapannya semoga Kejaksaan RI dapat berkarya, berbakti dalam satu tujuan, satu sikap dan satu hati untuk menjaga Negeri. Dirgahayu Kejaksaan Agung Republik Indonesia.(Foto:MMC)

(Baca Juga : Pahlawan Merah Putih)

 
 


 

Widianatalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook