Ratusan Pelamar PKH dan BPNP di Palangka Raya Ikuti Tes Dari KEMSOS

Kontribusi dari Misyuwe, 12 November 2017 14:29, Dibaca 8 kali.


MMCKalteng- Ratusan peserta pelamar Program Keluarga Harapan (PKH) dan BPNP yang lolos seleksi Administrasi di Palangka Raya, hari ini Minggu,  12/11 mengikuti seleksi yang dilaksanakan oleh Kementrian Sosial. Tes ini serentak dilaksanakan se- Indonesia, diseluruh wilayah Kabupaten/Kota, kecuali untuk Provinsi Papua, Papua Barat, Maluku dan Nusa Tenggara Timur yang dilaksanakan pada Hari Selasa, 14 November 2017.

Untuk wilayah Palangka Raya sendiri, pelaksanaan seleksi SDM PKH ini dilaksanakan di Grand Ball Room Hotel Luwansa kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Tes dimulai pukul 08.00-13.00. Dihadiri oleh peserta yang sudah terlihat datang lebih awal pukul 06.00 dan sangat antusias dalam mengikuti tes. Selain itu  dalam meninjau dan mengamati seleksi tersebut dihadiri panitia pelaksana dari Pusat Kemsos, Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah, dan seluruh jajarannya yang bertugas dalam seleksi tersebut.

(Baca Juga : Sekda Nuryakin : Pemprov Kalteng Gelar Lepas Sambut Tahun 2023-2024 dengan Khidmat dan Meriah)

Dalam penyampaiannya Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah Suhaimi menyampaikan pesan dari Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran bahwa beliau mengharapkan agar program PKH dan BPMD terutama dalam menjaring SDM yang lolos seleksi dapat terus maju dan semakin kreatif.  Panitia Pelaksana perwakilan Kemsos juga menyampaikan bahwa pengumuman hasil seleksi yang sudah diikuti akan diumumkan serentak pada tanggal 1 Desember 2017.

Lokasi ujian PKH dan BPNP Di Kalimantan Tengah terlaksana dibeberapa wilayah yaitu di Kota Palangka Raya, Kab.Barito Utara, Kab. Kotawaringin Timur, dan Kab. Kotawaringin Barat. (Yuwe-Foto:Yuwe)

Misyuwe

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook