Pj Bupati Pantau Perkembangan Pilkada Kapuas

Kontribusi dari DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS, 27 Juni 2018 18:22, Dibaca 3 kali.


MMCKalteng - Pelaksanaan Pesta Demokrasi berupa Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Kabupaten Kapuas menjadi perhatian dari Pj Bupati Kapuas Agus Pramono, sejak pagi hingga malam hari Pj Bupati Kapuas ini terus mengikuti perkembangan Pilkada di Kabupaten Kapuas, Rabu (27/6).

Sejak proses pencoblosan yang dilaksanakan pada pagi hari dan perhitungan suara pada siangnya Pj Bupati Kapuas ikut turun langsung memantau dibeberapa titik lokasi TPS yang berada di Kota Kuala Kapuas, yang pada malam harinya dilanjutkan dengan kunjungan ke Kantor Bupati Kapuas tepatnya di Bagian Tata Kelola Pemerintahan yang ikut melakukan perhitungan cepat atau quick count hasil Pilkada di Kabupaten Kapuas, lalu bertandang ke Kantor Kecamatan Selat yang mana disana terdapat Kotak Suara Hasil Pemilihan yang sudah disegel kembali lalu mengunjungi Kantor KPU Kabupaten Kapuas.

(Baca Juga : Wabup Optimis Kualitas Konstruksi Kobar Kian Baik)

Pada kesempatan itu ia menyampaikan ucapan syukur karena dalam pelaksanaannya Pilkada di Kabupaten Kapuas dapat aman, kondusif dan terkendali. Sementara untuk partisipasi masyarakat diperkirakan sekitar 60,22 persen atau sekitar 156.678 pemilih yang ikut berpartisipasi.

"Untuk partisipasi masyarakat diperkirakan sekitar 60,22 persen atau sekitar 156.678 pemilih yang ikut berpartisipasi pada Pilkada hari ini, ini merupakan kenaikan dari pemilihan Gubernur yang hanya sekitar 56 persen, semoga kedepan untuk tingkat partisipasi pemilih bisa meningkat lagi," ucapnya.

Lebih lanjut ia juga berpesan untuk Data Pemilih Tetap (DPT) dapat diteliti agar datanya lebih akurat, hal tersebut dikarenakan adanya pemilih pemula yaitu yang usianya baru melebihi 17 tahun. (hmskmf)

DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook