Ketua TP-PKK Ivo Sugianto Sabran Menyerahan Bantuan Bibit Tanaman Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Kontribusi dari Widia Natalia, 02 Juli 2020 12:30, Dibaca 1,560 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Kalimantan Tengah (TP-PKK Prov. Kalteng) Ivo Sugianto Sabran melakukan Penyerahan bantuan bibit tanaman kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kantor Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Kalteng, Kamis (02/07/2020).

Ketua TP-PKK Ivo Sugianto Sabran didampingi langsung oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Prov. Kalteng Hj. Sunarti, Plt. Kepala Dinas Ketahanan   Pangan Lilis Suryani serta Lurah Menteng Rosalinda.

(Baca Juga : Sukseskan Pemilu Serentak Tahun 2019 Di Provinsi Kalimantan Tengah)

Pada kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK Prov. Kalteng Ivo Sugianto Sabran berharap dengan adanya pembagian bibit sayur, masyarakat bisa kembali memanfaatkan bibit tersebut seperti ditanam kembali. Selain itu, ditengah pandemi saat ini, bantuan tersebut diharapkan juga bisa membantu dikehidupan masyarakat.

Ivo Sugianto Sabran juga berharap BPTP Kalteng bisa berkelanjutan untuk mengkontribusikan bibit sayuran kepada masyarakat Kalteng. Selain itu, Ketua TP-PKK Prov. Kalteng juga meminta kepada Anggota TP-PKK Prov. Kalteng yang juga merupakan tim penyuluh, agar membantu masyarakat dalam melakukan  pembinaan penanaman bibit serta dalam merawatnya.

Ditempat yang sama, Kepala BPTP Kalteng Syamsuddin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua TP-PKK Prov. Kalteng, anggota TP-PKK Prov. Kalteng serta Kepala Perangkat Daerah terkait yang hadir karena sudah datang untuk menyerahkan bibit mewakili Pemerintah Daerah.(WDY/Foto:Asep)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook