Gubernur Kalteng : Seorang Pelajar Dituntut Memiliki Karakter Mandiri dan Berani Tampil di Depan Umum

Kontribusi dari Widia Natalia, 18 Februari 2020 15:32, Dibaca 12 kali.


MMCKalteng – Prioritas pembangunan Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2020, dibawah kepemimpinan Gubernur H. Sugianto Sabran dan Wakil Gubernur Habib Ismail bin Yahya difokuskan di bidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta perekonomian dalam arti luas.

Dalam kunjungan kerja Gubernur ke Daerah, tidak terlupakan di dalam mengunjungi sekolah-sekolah yang berada di Daerah yang menjadi tujuan kunker. Hal ini dilakukan guna mendukung prioritas Pembangunan salah satunya di bidang Pendidikan.

(Baca Juga : Forum Anak Prov. Kalteng Suarakan 5 Aspirasi Kepada Pemerintah)

H. Sugianto Sabran selalu menekankan pentingnya kualitas yang harus dimiliki oleh setiap pelajar, hal tersebut diungkapkan saat melakukan pertemuan dengan Siswa Kelas XI dan XII SMA/SMK/MA di-Sampit, Selasa (18/02/2020).

Kualitas yang dimaksud yakni ialah potensi yang dimiliki oleh setiap pelajar dengan melihat kemampuan saat berbicara didepan umum serta kemampuan dalam menyampaikan pendapat dan ide-ide mereka. Dengan kemampuan tersebut, dapat terlihat kualitas yang telah diajarkan guru guru disekolah.

Dalam pertemuan tersebut, H. Sugianto Sabran meminta salah seorang siswa untuk berani menerima tantangan menjadi Gubernur Kalteng.

Tujuan memberikan tantangan tersebut yakni guna merekam jejak anak-anak, bukan hanya kepintaran dan kecerdasan yang wajib dimiliki oleh setiap pelajar tetapi setiap pelajar juga wajib memiliki kecerdikan dan keberanian dalam bersikap, guna membentuk karakter berani pada diri pelajar tersebut. Orang yang memiliki keberanian harus percaya diri, memiliki tekad yang kuat, konsistensi dan optimisme, ucap Sugianto.

Kunjungan Gubernur ke sekolah tepatnya SMAN 1 Sampit, turut didampingi oleh Wakil Bupati Kotawaringin Timur HM Taufik Mukri beserta sejumlah Kepala Perangkat Daerah terkait lainnya.  

Kedatangan Gubernur beserta rombongan disambut meriah dengan Tarian Sambutan Tigal Bukung Kinyah serta antusias seluruh pelajar serta guru-guru yang ingin melihat kedatangan orang nomor Satu di Bumi Tambun Bungai tersebut.  

Dalam kesempatan itu Gubernur berdialog langsung dengan perwakilan siswa, terkhusus siswa dari keluarga tidak mampu, namun memiliki semangat tinggi dalam menuntut ilmu, meskipun terkendala kondisi ekonomi orang tua.   Gubernur memberikan spirit, agar tetap bersemangat dalam belajar.

Tidak ada alasan masyarakat kurang mampu putus sekolah, karena Pemerintah menjamin pendidikan bagi anak kurang mampu, tegas Gubernur.  


Tidak lupa Gubernur, memberikan bantuan langsung secara pribadi kepada beberapa orang siswa yang kurang mampu dan pelajar yang berani tampil dalam bermain peran dalam kegiatan tersebut.(WN/Foto: Riduan)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook