Peringatan  14 Januari, Bupati Kobar Ajak Tingkatkan Peran Dalam Mengisi Kemerdekaan

Kontribusi dari Diskominfo Kobar, 14 Januari 2020 14:51, Dibaca 51 kali.


MMC Kalteng – Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) mengikuti rangkaian peringatan pertempuran 14 Januari 1946 di Kumai. Ada dua agenda utama yang dilaksanakan pada hari Selasa (14/1/2020) lalu, yaitu upacara tabur bunga dan haul yang digelar di Pelabuhan Panglima Utar.

Dimulai pukul 08.00 wib, upacara yang dipimpin Danlanud Iskandar diikuti puluhan anggota TNI/ Polri, Satpol PP dan Damkar Kobar, serta pelajar dari wilayah Kumai. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan tabur bunga di muara teluk Kumai yang dipimpin oleh Bupati Kobar, Hj Nurhidayah dan diikuti oleh seluruh tamu dan peserta yang hadir.

(Baca Juga : Permintaan Sapi dan Kambing di Palangka Raya Meningkat)

Pertempuran 14 Januari 1946 merupakan peristiwa bersejarah dimana para pejuang yang mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia mempertaruhkan segenap jiwa dan raganya dalam melawan penjajah. Melalui momentum peringatan ini, Hj Nurhidayah berpesan kepada para generasi penerus untuk menyadari dan memahami makna pentingnya sebuah kemerdekaan bagi suatu bangsa.

“Melalui peringatan Pertempuran 14 Januari ini kita semua diajak untuk kembali merenung tentang peran kita di dalam mengisi kemerdekaan, khususnya di wilayah Kumai yang pada saat itu dipelopori oleh Panglima Utar dan pejuang lainnya,” kata Hj Nurhidayah.

Dalam kesempatan ini Hj Nurhidayah juga mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada, untuk lebih aktif berpartisipasi mendukung dalam pembangunan.

“Mari kita bersatu padu, saling menolong, menguatkan rasa persaudaraan dan kebersamaan sehingga daerah yang kita cintai ini semakin aman, nyaman, konndusif dan harmonis,” ajak Bupati Kobar Hj Nurhidayah. (prokom kobar)

Diskominfo Kobar

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook